Pilihan Lokasi

Alhamdulillah.. saat ini Kampung Horta sudah mencoba melebarkan tempat ke beberapa titik di sekitaran Bogor.. yaitu :


1. Kampung Horta 1 yang berlokasi di Ciomas, Bogor.

Kelebihan dari Wisata Edukasi di Kampung Horta Ciomas ini adalah siswa dapat melihat, belajar dan berbaur langsung  bersama orang2 Kampung merasakan suasana kampung yang benar-benar kampung,,
Ya..benar2 belajar di Kampung.. siswa dapat melihat rumah2 penduduk Kampung, merasakan menjadi orang kampung, mencium bau kampung, melihat dan menikmati suasana kampung plus persawahan penduduk kampung..
Salah satu kegiatan pelatihan yang paling menarik dari Wisata Edukasi di Kampung Horta Ciomas ini adalah kegiatan Ekosistem sawah...
kegiatan ekosistem sawah ini diantaranya adalah mengenalkan hewan2 yang ada disawah, menanam padi, lomba menangkap ikan, menangkap bebek, tarik tambang, dan bermain bersama kerbau...dan untuk kegiatan mandi atau bersih2, siswa dan siswinya dapat menggunakan kamar mandi warga kampung.. jadi bisa lebih benar2 berasa jadi Petani atau warga kampung karena mandinya dirumah Petani.. atau warga kampung..

Jarang2 kan mandi di kamar mandi warga, tapi walaupun mandi di kamar mandi warga, Insyaa Allah aman....

Selain itu, saat ini di Kampung Horta Ciomas juga sudah dilengkapi dengan sarana Outbound, fun-game, permainan tradisional, panahan, gebuk bantal... dan ada flying foxnya juga..
Kalau mau kamping di kampung juga bisa...

*****

2. Kampung Horta 2, Ciapus, Bogor
Kelebihan dari Wisata edukasi di Kampung horta 2 Ciapus ini adalah selain pemandangan dan tempatnya yang bikin betah karena tepat berada di kaki gunung salak, di Kampung Horta 2 Joglo ini juga kami sudah melengkapi kegiatan2nya dengan Fun game outbond, permainan tradisional, flying fox, sepeda gunung, dan panahan..
Walapun tidak ada sawah, namun dengan adanya kegiatan2 seperti diatas tersebut tidak akan mengurangi keseruan siswa dan siswinya dalam beredukasi bersama kampung horta...
*****

3. Kampung Horta 3, Wisata edukasi energi alternatif hambalang, Bogor


Berlokasi di P3M Indocement, Desa Hambalang, Citereup, Bogor,
Kampung horta 3 ini lebih menekankan kepada sekolah2 yang ingin siswa dan siswinya belajar lebih jauh tentang wisata edukasi energi alternatif atau Kunjungan belajar Energi alternatif..
karena di kampung horta 3 P3M ini ada beberapa energi alternatif yang bisa dipelajari dan dilihat langsung instalasinya seperti :
- Biogas lengkap dengan peternakan sapi, kambing dan ayamnya (bisa sambil ngasih makan hewannya juga)
- Biosolar atau Solar cell atau energi matahari,
- Energi Kinetik, bagaimana energi gerak bisa dubah menjadi energi panas dan listrik
- Energi angin, baling2 yang bisa menghasilkan listrik
  dan juga tanaman2 yang bisa dijadikan sebagai penghasil energi seperti tanaman jarak, singkong, dll..
*****

4. Kebun Raya Bogor


Nah, khusus untuk sekolah2 yang jumlah siswanya diatas 200, 300 sampai 500 siswa.. kami bisa memfasilitasi kegiatannya di Kebun raya Bogor..
atau sekolahnya memang ingin sekalian wisata edukasi di kebun raya Bogor plus jalan-jalan dan belajar ke Museum zoologi, kampung Horta juga bisa mamfasilitasi, membantu semua proses administrasi dan berkegiatan bersama di Kebun Raya Bogor..
Daripada di Kebun Raya Bogor hanya muter2 saja, lebih baik kan kalau sekalian belajar dan bermain bersama kampung Horta..
jalan-jalannya di Kebun raya Bogornya dapat, edukasi keterampilannya juga dapat..

sekali mendayung, 2-3 pulau terlampaui..
***

5. Kolam Renang Zam-zam Tirta

Kolam renang Zam2 tirta merupakan salah satu pilihan lokasi lainnya untuk berkegiatan bersama Kampung Horta..

Khususnya bagi Bapak Ibu yang ingin mengajak siswa dan siswinya belajar dan dilanjutkan dengan kegiatan berenang, mungkin Zam2 Tirta bisa menjadi salah satu alternatif pilihannya..
Letak lokasinya tidak jauh dari kampung horta 1 Ciomas, masih satu kecamatan namun beda desa. jaraknya sekitar 1 KM dari Kampung horta Ciomas.


Dengan fasilitas yang cukup memadai, 7 kolam renang dengan berbagai variasi kedalaman, ditambah dengan gazebo2 atau saung-saung yang bisa digunakan akan membuat siswa siswi bapak dan ibu nyaman untuk belajar dan berekreasi air..

Tiket kolam renang zam2 tirta sangat terjangkau yaitu hanya 20rb/orang.. tinggal tambah biaya pelatihan dari kampung horta plus makan siang... Bapak Ibu sudah bisa mengajak siswa dan siswinya belajar dengan menyenangkan...

***


6. SKI Tajur

SKI Tajur merupakan salah satu tempat wisata anak sekaligus wisata belanja untuk Bapak Ibu atau orang tua siswa. Berbagai macam produk tas dan sepatu hasil karya warga Bogor bisa didapatkan dengan harga yang masih relatif terjangkau..

Berbagai macam permainan anak pun tersedia di SKI tajur ini, seperti trampolin, becak mini, odong-odong, flying fox hingga water bom..

Dan mulai tahun 2019 kemarin, Bapak Ibu guru bisa mengajak siswa dan siswinya belajar bersama Kampung horta di SKI Tajur..

untuk biaya pelatihan masih sama dengan kampung horta Ciomas, yaitu 20rb/siswa.. namun yang membedakannya adalah biaya makan siangnya,, Khusus bagi Bapak Ibu guru yang ingin melaksanakan kegiatan di SKI Tajur makan siangnya diwajibkan disediakan oleh pihak SKI tajur dengan biaya 30rb/orang..

Selain itu, biaya-biaya yang lainnya masih sama dengan kampung horta Ciomas..



7. Diundang ke sekolah

Kami juga bisa diundang ke sekolah untuk mengadakan kegiatan2 yang kami laksanakan di kampung horta untuk dilaksanakan juga disekolah Bapak dan Ibu guru..


****

Untuk Pilihan kegiatan2 keterampilannya,
Baik di Kampung horta 2, kampung horta 3, Kebun raya Bogor, Zam2 Tirta, maupun SKI tajur.. kegiatan2nya masih sama dengan Kampung Horta 1 yang di Ciomas, minus pengenalan ekosistem sawah tentunya..karena sawah hanya ada di kampung horta 1..

Jadi,, Wisata Edukasi di Bogor dengan banyak pilihan kegiatan yang menarik dan edukatif... KAMPUNG HORTA pilihannya...


sekedar informasi,

Beberapa sekolah sudah mulai booking tanggal di Bulan September hingga Desember 2019,,
Jadi untuk Bapak Ibu guru dari sekolah lainnya, jangan sampai tidak kebagian jadwal di kampung horta ya...

Untuk booking tanggal kunjungan, silakan hubungi kami di

Kg Agus 0877 7077 8720
Kg Panji 0852 2033 7766
Teh Desi 0857 1885 9823


Hatur nuhun

#wisataedukasibogor
#kampunghorta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar